Review Scarlett Whitening Body Care, Kulit Makin Cerah Dalam 2 Minggu – Punya kulit cantik yang cerah, mulus, lembab dan halus pasti jadi idaman semua wanita ya. Semua itu bisa banget dong didapatkan asalkan rajin merawat kulit dengan baik dan harus rutin. Tentunya pakai produk yang tepat dan cocok itu sudah jadi keharusan juga, agar impian miliki kulit yang sehat dan cerah benar-benar jadi milik kita.
Akupun termasuk yang pengen juga dong punya kulit cerah nan mulus. Jujur aja aku sendiri sebelumnya masih strugle dengan beberapa masalah kulit seperti belang di beberapa bagian kulit akibat sengatan sinar matahari di Tangerang yang panasnya polll, dan ada beberapa noda bekas gigitan serangga juga yang susah banget dihilangkan.
Kepoin selebgram, terus cari info sana-sini akhirnya aku tertarik banget sama salah satu brand body care yang lagi hits banget nih yaitu Scarlett By Felicya Angelista. Kabarnya brand ini punya rangkaian produk perawatan tubuh yang jadi favorit banyak orang karena efektif mencerahkan kulit, terus super harum dan tahan lama.
Review Scarlett Whitening Body Scrub, Shower Scrub, dan Body Lotion
Tertarik banget aku tuh untuk coba semua rangkaian produk dari Scarlett ini, jadi aku langsung borong gitu deh beli beberapa produknya mulai dari Body Scrub, Shower Scrub, dan Body Lotionnya sekaligus. Nah berhubung pilihan varian aromanya juga menarik semua, untuk shower scrub dan body lotionnya aku juga beli beberapa varian wangi yang beda-beda biar bisa ganti-ganti aroma sesuai mood dong hehe.
Sekitar pertengahan bulan April kemarin akhirnya aku order beberapa produk Scarlett diantaranya yaitu, Body Scrub Romansa, Shower Scrub varian Pomegranate berwarna ungu, Cucumber berwarna hijau toska, lalu varian Mango berwarna kuning cerah, dan 2 varian Whitening Body Lotion nya yang best seller yaitu varian Romansa berwarna putih dan Charming berwarna ungu muda.
Nah aku sudah mencobanya kurang lebih selama 2 minggu dengan pemakaian rutin setiap habis mandi pagi dan mandi sore dan pakai body lotionnya juga malam sebelum tidur. Aku coba pakai terlebih dahulu Body Scrub Romansa, Body Shower Pomegranate, dan Body Lotion Charming. Langsung aja nih aku review Scarlett Whitening Body Care nya secara lengkap, disimak ya!
FYI semua produk Scarlett Whitening ini mengandung Glutathione (GSH) yang merupakan Master Antioxidant Terbaik, atau biasa disebut The Mother Of All Antioxidants dan sudah terbukti oleh para ilmuan dunia. Gluthathione emiliki kandungan yang paling ampuh dan cepat dalam memutihkan kulit secara aman, karena banyaknya sel sel kulit tubuh yang sangat bergantung dengan si Glutathione ini. Selain itu Scralett juga mengandung vitamin E yang sudah terbukti mampu melembabkan dan menghaluskan kulit.
Baca juga : Review Perawatan Kecantikan Di Oriskin Bintaro
Review Scarlett Body Scrub Romansa
Aku pakai Body scrub Scarlett ini sudah dua kali pemakaian selama kurang lebih dua minggu ini, jadi aku pakai satu minggu sekali setiap weekend sebelum mandi pagi. Suka banget deh sama tekstur scrub nya, buliran scrubnya halus dan tidak sakit saat di aplikasikan ke kulit.
Untuk aromanya, varian Romansa ini wanginya bikin relaks, ada aroma manisnya gitu dan soft banget dihidung. Buat yang suka banget sama wangi-wangian yang lembut pasti suka banget deh sama wanginya Romansa ini. Setelah dibilas kulit langsung terasa instant halus dan lembutnya.
Kemasannya juga cukup besar jadi bisa awet banget nih untuk dipakai selama berbulan-bulan.
Review Scarlett Shower Scrub Pomegranate
Tekstur dari Scarlett Whittening Shower Scrub ini berbentuk cairan gel yang kental. Kali ini aku coba terlebih dahulu varian pomegrante. Untuk seri Pomegrante produknya terlihat memiliki warna ungu bening. Ketika dituangkan ke telapak tangan, produk akan terlihat transparan. Dan di dalamnya terdapat butiran scrub berwarna ungu dan putih. Scrubnya cukup nyaman di kulit, gak terasa sakit atau kasar.
Wanginya harum banget, segar seperti buah pomegrante tapi tidak terlalu menyengat. Dan aku takjub dong wanginya benar-benar tahan lama, bahkan setelah mandi beberapa jam tetap tercium wanginya di badan. Setelah habis yang Pomegranate ini aku udah gak sabar deh pengen cobain varian Cucumber dan Mango juga, pasti gak kalah segar wanginya.
Shower Scrub Scarlett ini aku pakai mandi setiap hari pagi dan sore selama dua minggu, dan hasilnya kulitku yang belang dibagian punggung tangan sampai pergelangan tangan mulai terlihat lebih rata loh. Mungkin ini juga karena efek dari pemakaian body scrub dan body lotionnya juga secara bersamaan.
Baca juga : Atasi Kulit Kering dengan Bio-Oil Dry Skin Gel
Review Scarlett Whitening Body Lotion Charming
Produk paling favorit dari ketiganya nih, aku langsung jatuh cinta saat pertama kali pakai si Scarlett whitening body lotion ini. Dari dua varian body lotion yang aku beli yaitu Romansa dan Charming aku coba terlebih dahulu yang Charming karena beneran penasaran dengan aromanya.
Dan tahu gak sih ternyata wangi Charming ini seperti wangi parfum mahal dong, mirip banget sama parfume Baccarat Rouge 540 Eau De. Wangi manis floral gitu tapi ada wangi segarnya juga yang bikin fresh. Dan pastinya wanginya juga tahan lama. Saat akku pakai body lotionnya sebelum tidur, ketika bangun dipagi hari wanginya masih tercium dong.
Body lotion ini ada whitening effect nya yang instant, tapi gak sama seperti produk lotion lain yang ngasih efek putih seperti pakai tepung. Body Lotion Scarlett gak membuat kulit jadi abi-abu. Hasil akhirnya sangat natural, lembap, dan cepat meresap ke kulit.
Beneran deh aku sudah merasakan khasiatnya, kalau kita pakainya dengan rutin dan dalam jangka waktu lama, lotion ini benar-benar mencerahkan kulit. Aku sudah buktikan sendiri selama kurang lebih 2 minggu pemakaian di kulit aku yg dulunya belang. Semenjak pake semua rangkaian produk Scarlett Body Care ini perlahan belang di kulitku warnanya semakin rata dan jadi makin cerah.
Kemasan Scarlett Whitening
Kemasan atau packaging semua produk Scarlett itu menurutku gemesin banget deh. Untuk Body Scrub di kemas dalam bentuk jar dan untuk Body Scrub dan Body Lotion dikemas dalam bentuk botol plastik bening sehingga warna dari isi produknya terlihat. Botolnya mudah untuk dibawa kemana-mana, Botol lotionya juga safety karena ada lock-unlock nya gitu tinggal diputar dibagian pumpnya.
Oh iya aku kan belinya secara online, saat sampai rumah produknya dikemas dengan sangat baik, masing-masing produk dibalut dengan bubble wrap jadi produk tidak akan rusak saat sampai. Selain itu dapat box exclusive yang gemes dan reuseable.
Harga Scarlett Whitening dan bisa dibeli di mana
Seluruh harga produk Scarlett masing-masing satuannya yaitu Rp. 75.000,- Dan ada juga promo paket hemat nih isi nya ada 5 item harganya yaitu Rp. 300.000 (dapat box exclusive+free gift lipbalm dan hand sanitizer). Nah aku beli paket 5 item ini dan 1 body lotion juga yang Romansa, jadi total aku borong beli 6 produk nih kemarin.
Baca juga review punya mbak Ruliretno yuk!
Oh iya semua produk Scarlett Whitening ini dijamin aman Not tested on animals, dan sudah ter registrasi BPOM. Aku belinya lewat Shopee (Scarlett_Whitening). Ata bisa juga order melalui whatsapp (087700163000), line (@scarlett_whitening).
Review Scarlett Whitening ini aku akhiri sampai di sini ya, info lebih lanjut mengenai semua produknya bisa langsung kepoin aja Instagramnya di @Scarlett_whitening semoga bermanfaat!
3 thoughts on “Review Scarlett Whitening Body Care, Kulit Makin Cerah Dalam 2 Minggu”